BerandaTravelIntip Keindahan Gunung Berapi dan Danau Alami di Gunung Batur Kintamani

Intip Keindahan Gunung Berapi dan Danau Alami di Gunung Batur Kintamani

Gunung Batur Kintamani menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi saat liburan di Bali. Seperti yang diketahui, Bali mempunyai segudang objek wisata menarik untuk liburan pendek maupun liburan panjang. Tak hanya itu saja, Bali menjadi destinasi yang cocok untuk pasangan muda yang baru saja menikah dan ingin honeymoon. 

Selain pantai, tidak ada salahnya untuk memasukkan dataran tinggi ke dalam list perjalananmu. Melalui daratan tinggi inilah para pengunjung atau wisatawan bisa melihat danau alami yang dipadukan dengan pemandangan gunung berapi. Momen keindahan yang menakjubkan tersebut membuatnya menjadi primadona wisatawan. 

Sekilas Tentang Gunung Batur Kintamani

Gunung Batur menjadi salah satu objek wisata yang banyak dipilih oleh para pendaki. Gunung berapi yang masih aktif dan termasuk salah satu gunung tertinggi ini menghadirkan keindahan yang membuat para pendaki gunung senang saat melakukan pendakian di gunung ini. 

Gunung Batur sendiri mempunyai luas sebesar 13,8 × 10 kilometer dan menjadi kaldera terbesar di dunia. Pemandangan yang tersaji saat matahari terbit terlihat begitu indah, yakni berwarna merah dan bercampur dengan warna biru tipis. Apalagi jika cuacanya bersahabat sehingga keindahan tersebut semakin melekat di benak para pengunjung.

Bisa dibilang hampir setiap hari pendaki meluangkan waktu untuk menikmati pemandangan indah momen sunrise dari Gunung Batur. Para wisatawan bisa melihat kaldera dengan letupan kecil dari larva, lho. Tak hanya itu saja, para pengunjung bisa menikmati breakfast sembari menikmati momen sunrise. 

Setelah selesai mendaki, biasanya pengunjung bisa menikmati aktivitas mandi di pemandian air panas alami. Kamu juga bisa menikmati makan siang setelahnya. Jika kamu ingin mendaki dan tidak terbiasa, ada baiknya untuk menggunakan guide yang sudah berpengalaman. 

Daya Tarik Gunung Batur Kintamani

Daya tarik yang membuat Gunung Batur menjadi salah satu destinasi favorit adalah keindahan kaldera dan pemandangan danaunya. Terlebih udaranya yang sejuk karena di daerah pegunungan membuat pengunjung semakin menikmatinya. Ditambah lagi adanya kolam air panas alami yang lokasinya berdekatan sehingga membuatnya semakin favorit. 

Cara Menikmati Liburan di Kintamani

Selain objek wisata Gunung Agung, Gunung Batur menjadi salah satu pilihan yang bisa dicoba untuk liburan bersama keluarga. Jika kamu ingin mencoba berlibur di Gunung Batur, ada tiga cara yang bisa dilakukan untuk menikmati liburan. Dijamin liburan akan semakin terasa menyenangkan dan tidak membosankan. 

Mendaki Gunung Batur

Seperti yang sudah dijelaskan sedikit di atas, Gunung Batur menjadi salah satu lokasi pendakian favorit. Daya tarik objek ini yang membuat para wisatawan rela mendaki gunung tertinggi di pagi hari karena keindahan sunsrise. Kamu bisa mengamati momen matahari terbit dari punggung gunung berapi Bali di trek pagi. 

Selain itu, dari ketinggian, wisatawan bisa menikmati pemandangan yang menghadap ke kaldera Batur yang besar dan indah di barat laut. Sementara Danau Batur terletak di sisi tenggara gunung berapi. Pendakian gunung tersebut akan memakan waktu sekitar tiga, jam. Jadi, jika ingin melihat momen sunrise, jangan sampai ketinggalan waktu untuk mendaki, ya. 

Mengelilingi Lereng Gunung Batur

Cara menikmati liburan kedua di Gunung Batur Kintamani adalah dengan mengelilingi lereng Gunung Batur. Cara ini cocok untuk kamu yang ingin melihat lebih dekat danau dan lereng gunung. Caranya adalah dengan menuruni daerah desa Penelokan menggunakan mobil dan menelusuri jalan berliku di sekitar lereng gunung dan danau. 

Jika kamu terus menelusuri jalan berliku yang ada di sekitar lereng Gunung Batur, maka bisa menemukan objek wisata lainnya. Mulai dari Pura Ulun Danu Batur, Pemandian air panas Toya Bungkah, dan Pemandian air panas Toya Devasya. Tidak ada salahnya untuk mengunjungi semua destinasi atau salah satu objek wisata yang ada di dekat sana. 

Melihat Pemandangan Gunung dan Danau Sembari Makan Siang

Pilihan yang paling disukai oleh para wisatawan saat melakukan liburan di Gunung Batur adalah melihat pemandangannya sembari menikmati makan siang. Spot tempat terbaik untuk menikmati pemandangan sambil makan siang adalah desa Penelokan, Kintamani. Dari salah satu restoran yang ada di sana, wisatawan bisa memanjakan matanya. 

Selain itu, dari tempat makan di desa Penelokan, pengunjung juga bisa melihat tekstur kasar lereng gunung yang berwarna gelap. Para wisatawan juga bisa melihat hutan tropis dan pemandangan danau Batur dari bukit di desa tersebut. Jika kamu ingin menikmati liburan dengan cara ini, maka bisa memilih waktu sekitar pukul 09.00 – 12.00.

Objek Wisata Lainnya di Daerah Kintamani

Daerah Kintamani juga dikenal sebagai salah satu daerah penghasil kopi terbaik. Jika kamu berlibur di Gunung Batur, rasanya kurang puas jika hanya mengunjungi satu tempat wisata saja. Nah, jika butuh rekomendasi dan referensi, berikut beberapa objek wisata yang berada di daerah ini. 

Pura Ulun Danu Batur

Pura Ulun Danu - Inner Banner
Pura Ulun Danu Batur

Bisa dibilang, objek wisata ini menjadi tempat peribadatan umat Hindu. Pura ini didirikan pada tahun 1926 dan menjadi kompleks dari sembilan pura. Ada ratusan paviliun candi yang dibangun untuk menghormati para dewa dan dewi. Selain kemegahan arsitekturnya sendiri, pemandangan danau dan Gunung Batur menjadikannya semakin menarik. 

Pinggan Village

Pinggan Village - Inner Banner
Pinggan Village

Jika kamu ingin berlibur ke sebuah desa yang ada di Bali, tidak ada salahnya untuk mengunjungi Desa Pinggan atau Pinggan Village. Keindahan pandangan alam yang ditawarkan membuat para wisatawan penasaran dan banyak mengunjunginya. Lokasi desa ini terletak di sebelah timur Kabupaten Kintamani

Biasanya, para pengunjung akan menikmati keindahan matahari terbit di pagi hari sembari berfoto. Selain itu, kamu bisa menikmati pemandangan Gunung Agung yang indah. Tak hanya Gunung Agung, tapi Gunung Batur dan Gunung Abang bisa dinikmati dari sini, lho. Tak heran jika desa ini sering kali menjadi lokasi untuk melakukan kemah. 

Toya Devasya Hot Spring Wellness Resort

Toya Devasya Hot Spring Wellness Resort - Inner Banner
Toya Devasya Hot Spring Wellness Resort

Objek wisata yang mungkin menarik untuk dikunjungi selanjutnya adalah pemandian air panas. Jika kamu ingin berendam di kolam air hangat sembari melihat indahnya pemandangan Gunung dan Danau Batur, maka di sini tempatnya. Toya Devasya Hot Spring Wellness Resort berada di Batur Tengah dan mempunyai lebih dari 5 kolam renang. 

Selain menyediakan kolam air hangat, kamu juga bisa menikmati kolam khusus olahraga renang dan kolam dengan suhu air normal, lho. Namun, untuk bisa menikmati fasilitas yang ada di sana butuh dana sekitar Rp 100.000.

Pemandian Air Panas Tirta Usadha

Pemandian Air Panas Tirta Usadha - Inner Banner
Pemandian Air Panas Tirta Usadha

Pemandian lainnya yang bisa ditemukan di daerah Batur Tengah adalah pemandian air panas Tirta Usaha. Para pengunjung bisa berendam dan bersantai sambil melepas penat. Apalagi jika kamu habis melakukan aktivitas seharian. Objek wisata ini menerapkan tiket masuk seharga Rp 50.000.

Nah, itulah keindahan yang bisa kamu nikmati saat mengunjungi Gunung Batur Kintamani. Jangan lupa untuk menyempatkan diri untuk mendatangi lokasi wisata yang dekat dengannya, ya. Jadi, mana objek wisata favoritmu? 

Anggi Putri
Anggi Putrihttps://www.anggiputri.com
Holla! I'm blogger l content writer l owner Pustaka Kata I Korean drama addict I beauty enthusiast l Skin type: Combination I
ARTIKEL TERKAIT

Trending Artikel