Hamparan pasir yang terbentang luas sepanjang 5 mil dan gulungan ombak menawan menjadi daya tarik bagi pantai terindah Kuta Bali. Turis lokal dan mancanegara ingin merasakan hangatnya berjemur di bagian selatan Bali. Terbit dan tenggelamnya sang surya pun dinantikan di tempat ini.
Rekomendasi Wisata Kuta dari Pantai hingga Belanja ala Sosialita
Tahukah kamu, kalau Kuta menjadi satu wilayah yang pertama kali dikembangkan sebagai area wisata di Bali? Pemerintah setempat melihat potensi luar biasa terhadap keindahan alam dan setiap sisi menarik yang bisa dikunjungi oleh orang dewasa, anak-anak, pasangan, atau rombongan keluarga, dan lain sebagainya.
Bali Waterbom Kuta
Pengelola berhasil memberikan pengalaman yang berbeda dalam bermain air di Pulau Dewata. Terdapat ragam permainan yang bisa dinikmati saat kamu berwisata ke Bali Waterbom Kuta. Wahana wisata air di sini dikelompokan menjadi 4 kategori, yaitu Mellow, Moderate, Extream, dan Attracktion.
Kamu yang berwisata bersama anak-anak di bawah umur, ada baiknya memilih jenis wahana Mellow, karena terbilang cukup aman, tapi tetap dengan pengawasan. Ada kolam renang Funtastic dan Lazy River yang menciptakan kesenangan bermain air bersama anak-anak tercinta di Kuta Bali, Jalan Kartika Plaza Tuban, dekat dengan Discovery Shopping Mall.
Moderate, berseluncur menggunakan ban, ditunggangi sendirian (Constrictor) atau beramai-ramai (Python dan Superbowl). Wahana Extream melibatkan langsung tubuh kamu untuk bersentuhan dengan air dan area meluncur, seperti Twin Racer, Smashdown 2.0, Constrictor, Python, Fast n Fierce, Double Twist, Green Viper, Pipeline, Climax, dan Boomerang.
Wahana Flow Rider dari kategori Attracktion membuat pengunjung serasa berselancar di ombak lautan. Kamu ingin melompat tinggi di alam terbuka, silakan pilih Euro Bungy. Wisata ini buka setiap hari dari pukul 9 pagi hingga 6 sore. Harga tiket untuk Single Day Pass mulai dari Rp 346.500, dan membership Rp 2.150.000.
Kuta Theatre
Kamu suka dengan pertujukan sulap, maka pergilah ke Kuta Theatre yang berada di Jalan Kuta Center No. 8X, tepatnya di Dee Jay Cafe, Kuta Bali. Perpaduan antara teater dan seni sulap di sini juga membuat pengunjung mendapatkan pengalaman pertunjukan yang berbeda. Ada rasa tradisional dan modern, yang dibuka dengan Tari Legong, dan pertunjukan inti.
Tersedia 500 kursi penonton dengan ruangan ber-AC. Pencahayaan dengan kapasitas 100 ribu Watt yang juga diimbangi dengan sistem audio dan efek dramatis yang menambah keseruan dalam alur cerita dan sulap yang ditampilkan di atas panggung. Harga tiketnya 150 ribu Rupiah per orang (hanya pembayaran uang tunai), dan gratis khusus anak 0 – 4 tahun.
Circus Waterpark Bali
Selain dari Bali Waterbom Kuta, ada wisata air yang terkenal yaitu Circus Waterpark Bali. Meski tidak memiliki skala besar seperti Waterbom, tapi tempatnya cukup menjamin kesenangan bersama keluarga. Sebab, terdapat ragam permainan yang tidak kalah seru dan harga tiketnya lebih terjangkau.
Berlokasi di Tuban, Kuta Selatan, Bali, tepatnya di Jalan Kediri, Circus Waterpark Bali ini buka setiap hari mulai dari pukul 9 pagi hingga 6 sore. Tersedia berbagai papan seluncur yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Bahkan ada kolam renang yang dikhususkan untuk anak-anak dengan ember bermuatan 10 liter air tupah dan menambah keceriaan.
Tidak hanya berenang dan bermain, kamu yang bertujuan ingin olahraga ala atlit renang pun tersedia kolam khusus di Circus Waterpark Kuta Bali ini. Bahkan di sini juga tersedia Lazy River. Harga tiket untuk orang dewasa mulai dari 230 ribu Rupiah, dan anak usia 2 – 11 tahun 150 ribu Rupiah.
Pantai-Pantai di Kuta
Pemerintah setempat yang melihat area Kuta sebagai tempat wisata ini karena ragam pantainya yang memiliki pesona indah. Ada Pantai Kuta yang menjadi daya tarik utama bagi pengunjung wisata Bali, dan terdapat pula kembarannya si Pantai Legian. Kedua pantai ini berada di satu garis lintang yang sama, dan bersebelahan.
Bahkan kamu bisa mengunjungi kedua pantai tersebut dengan gratis, atau tanpa tiket masuk. Hanya butuh mengeluarkan biaya parkir yang disesuaikan dengan jenis kendaraan. Namun, terdapat beberapa perbedaan di antara kedua pantai yang sama-sama menunjukkan pesona matahari terbit dan tenggelam, seperti berikut.
1. Kondisi Keramaian
Pantai Kuta lebih banyak penginapan dibanding dengan Pantai Legian, sehingga kondisi tersebut mempengaruhi tingkat pengunjung. Keduanya memiliki gulungan ombak yang indah, dan diincar oleh peseluncur. Kamu boleh berenang di lautan Kuta Bali, tapi harus bisa memiliki kemampuan berenang yang baik.
2. Kondisi Harga
Pesona tidak kalah menarik dari kedua pantai ini adalah berburu kuliner di sekitaran, da berbelanja berbagai keperluan atau souvenir. Namun, ternyata meski kedunaya bersebelahan, Legian harga makanan dan berbagai keperluan lebih mahal dibanding dengan Pantai Kuta. Tidak heran, pengunjung Pantai Kuta lebih ramai.
Wisata Malam Kuta
Bali pun terkenal dengan wisata malam yang menjanjikan. Bahkan tidak hanya bertemu orang lokal, kamu juga bisa menyapa turis asing. Salah satu lokasi yang direkomendasikan adalah Jalan Legian. Sederet toko kecil dan besar masih ada yang buka, dengan menjajakan berbagai keperluan. Begitu juga dengan resto dan bar khas Kuta.
Ada beberapa wisata malam yang banyak diincar, yaitu Bounty Discotheque, Engine Room Discotheque, Vi Ai Pi, Pady’s Pub, Azul Beach Club, S.K.A.I Beach Bar & Restaurant, H8S Rooftop Bar, Skylight Rooftop Bar Bali, Bali Beach Shack Bar & Restaurant. Perpaduan bar dan tempat makan yang buka hingga mala mini menjadi daya tarik utama.
Beachwalk Shopping Center
Berbelanja ala sosialita bisa kamu rasakan di Beachwalk Shopping Center Kuta Bali. Konsep berbelanja dengan view pemandangan alam Kuta pun menjadi hal yang tidak bisa ditemukan di mall manapun. Dibangun di atas lahan seluas 3.7 hektar dengan konsep green building yang modern menghadirkan berbagai toko dan merek produk ternama, luar dan lokal.
Berbelanja dan berwisata bukan lagi hal yang tidak mungkin di satu lokasi yang unik ini. Ada banyak pemandangan hijau yang disajikan, bahkan dengan aliran air yang terus mengalir, membuat pengunjung yang berkeliling di sekitaran mall semakin betah. Duduk-duduk di lantai dua menjadi daya tarik ketika sunset menghampiri langit Kuta.
Seperti biasa jika ke shopping center, kamu juga bisa menikmati makanan di restoran dan cafe ternama. Begitu pula saat ingin menonton film box office, bisa langsung berkunjung ke area Beachwalk Bali XXI yang berada di lantai dua. Ada studio Premiere, Deluxe 1, dan Deluxe 2. Harga tiket nonton berdasarkan jenis studio yang dipilih dan harinya.
Pada lantai tiga Beachwalk Shopping Center menjadi surganya anak-anak. Terdapat berbagai permainan dan wahana yang dikhususkan bagi anak secara aman dan nyaman. Kamu yang ingin menitipkan anak juga bisa dilakukan di tempat ini. Benar-benar mall yang tidak bisa ditemukan di tempat lainnya.
Jika ke Kuta Bali, pastikan juga untuk mampir ke Joger yang menjual berbagai souvenir khas. Terutama pada kaos-kaos bertuliskan kalimat unik, lucu, dan lain sebagainya. Ini bisa menjadi oleh-oleh paling ditunggu oleh kerabat dan teman. Berwisata di Pulau Dewata bisa dilakukan dengan sewa mobil yang lengkap dengan supirnya.